Skip to main content

Fungsi Time di MS Access

Di Access, fungsi Time digunakan untuk menampilkan waktu sistem pada saat sekarang ini. Pada Windows, waktu sekarang dapat ditampilkan dengan mengklik jam yang ada di system tray di bagian kanan bawah dari layar komputer.
Sintaks penulisan fungsi Time adalah sebagai berikut:

Time

Keterangan:

Tidak ada argumen atau variabel yang diperlukan untuk memanggil fungsi Time. Pada VBA, kita bisa menuliskan fungsi Time dengan salah satu cara berikut ini:
? Time
9:46:08 PM
atau
? Time()
9:46:08 PM
yang akan memberikan hasil yang sama.

Adakalanya, kita menuliskan fungsi Time seperti berikut ini:
? Time$
21:47:05
atau
? Time$() 
21:47:05
Bila demikian, maka hasil dari fungsi Time$ akan berupa Text/String yang terdiri dari 8 karakter, bukan Variant.

Fungsi Time bisa digunakan di berbagai macam objek, seperti tabel, query, form, report, macro, dan VBA. Fungsi Time juga bisa digunakan dalam sebuah formula yang bisa ditaruh di query, form, report, macro, atau VBA.

Comments

Posting Terpopuler

Membuat Relasi Database

Menampilkan Menu Autoformat Di Access 2010 ke atas

Membuat Table Relationship Untuk Sistem Informasi Kepegawaian