Skip to main content

Posts

Showing posts from January, 2017

Cara Mengatur dan Menggunakan ODBC untuk Mengakses Data Eksternal

ODBC kependekan dari Open Database Connectivity. ODBC adalah antarmuka program aplikasi, atau dalam bahasa Inggrisnya Application Program Interface (disingkat API), yang digunakan untuk mengakses data.

Fungsi Untuk Menjalankan Action Query di Access VBA

Di MS Access, action query adalah query yang mengubah data atau menyalin data. Action query berbeda dengan select query yang menghasilkan sekumpulan record. Dengan menggunakan action query, kita dapat menambah, menghapus, dan memperbaharui record dalam sebuah tabel. Selain itu, kita juga dapat membuat sebuah tabel.

Membuat Form Menggunakan Navigation di Access

Apa itu membuat Form Menggunakan Navigation? Pada dasarnya, form yang dibuat dengan menggunakan navigation berisi sejumlah tab yang dapat mempercepat akses dari satu form ke form lainnya dalam satu kesatuan form.

Daftar Shortcut Keyboard di Datasheet Tabel Access

Banyak pengguna yang merasa bahwa menggunakan shortcut melalui keyboard pada komputer dapat membantu mereka bekerja secara lebih efisien. Di Access, bila kita bekerja dengan menggunakan datasheet sebuah tabel atau query mungkin akan membutuhkan shortcut keyboard untuk membantu melakukan pekerjaan yang bila menggunakan mouse mungkin akan memakan waktu lebih lama.

VBA Access Menggunakan Sistem 32-Bit dan 64-Bit

Access yang merupakan produk dari MS Office secara umum dapat dijalankan pada sistem 32-bit. Namun demikian, sejalan dengan semakin kompleksnya perhitungan, Microsoft selaku pemilik Office meningkatkan kemampuannya ke sistem 64-bit. Hal ini dilakukan sejak Office 2010.

Memahami Properti Validation Rule dan Validation Text pada Tabel di Access

Validation Rule dan Validation Text adalah dua properti yang saling berkaitan yang terdapat di Access. Bila ingin membuat Validation Rule, maka kita sebaiknya juga menyertakan Validation Text yang digunakan untuk menjelaskan secara ringkas Validation Rule.

Membuat Fungsi Untuk Mengecek Sebuah Database yang Terbuka

Dalam sebuah aplikasi database yang disusun dengan menggunakan VBA dan menggunakan database back-end yang tidak selalu terbuka, kita harus memastikan terlebih dahulu, apakah database back-end itu dalam posisi sudah dibuka atau tidak. Untuk memastikannya, kita dapat membuat fungsi yang digunakan untuk mengecek sebuah database yang terbuka.

Menampilkan Data dari Access ke Excel Menggunakan Microsoft Query

Microsoft (MS) Query adalah SQL Statement yang terdapat di MS Excel. MS Excel, seperti halnya MS Access menggunakan ACE.OLEDB atau JET.OLEDB provider dari Windows untuk menjalankan query.

Cara Membuat Relasi Tabel One-To-One di Access

Relasi one-to-one sangat jarang diaplikasikan pada sebuah database, karena melanggar prinsip normalisasi. Secara prinsip normalisasi, tabel yang berisi data yang menjelaskan entitas tunggal tidak boleh dipecah. Namun demikian, ada kasus tertentu di mana kita harus memecah tabel yang berisi data yang menjelaskan entitas tunggal itu. Umumnya, bila berisi hal-hal yang konfidensial, sebuah tabel akan dipisah menjadi dua, satu tabel bersifat umum dan terbuka, satu tabel lagi bersifat rahasia.

Menentukan Tipe Join pada Relasi Antar Tabel di Access

Saat membuat relasi antar dua tabel, Access menampilkan kotak dialog Edit Relationship. Dalam kotak dialog itu, kita diminta untuk mengatur beberapa hal. Selain itu, sisi sebelah kanan dari kotak dialog Edit Relationships mempunyai empat tombol.