Skip to main content

Fungsi Round di MS Access

Di Access, fungsi Round digunakan untuk membuat bulat angka ke sejumlah desimal tertentu yang diinginkan. Sumber angka yang dibulatakan bisa terdiri dari satu atau lebih desimal di belakang koma. Misalnya, 2,125 atau 2,13 atau 2,1.

Sintaks penulisan fungsi Round adalah sebagai berikut:
Round(Expression [, Numdecimalplaces ])

Keterangan:

Expression (ekspresi): wajib diisi berupa angka yang ingin dibulatkan
Numdecimalplaces (jumlah angka desimal): opsional, menunjukkan jumlah angka yang ada di belakang koma. Misalnya 0 angka di belakang koma, 2 angka di belakang koma, dst.

Berikut ini adalah contoh penggunaan fungsi Round:

Pada VBA:
Dim lngAngka
lngAngka = Round(50.13661,2)    ' hasilnya 50.14.
lngAngka = Round(-50.3831,3)    ' hasilnya 50.383.
Pada SQL
SELECT vouchId, vouchDate, vouchSupplierCustomer, Round([vouchAmount],2) AS Rupiah
FROM tempTblPrimaryAccounts;
Pada Immediate Window
? Round(-6.87333,2)
-6.87 
? Round(-6 - 9.837787,4)
-15.8378 
? Round(6.8998 - 9,3)
-2.1 
? Round(Blank)
 0 

Comments

Posting Terpopuler

Normalisasi, Denormalisasi, dan Anomali Database

Membuat Relasi Database

Menampilkan Data MySQL dalam Form di Access